Jumat, 29 September 2017

Pembukaan TMMD ke - 100




redaksi@kodimmalinau.com

 
























  


DISAMBUT ANAK SEKOLAH: Kolonel ARH Syarif Hidayatullah bersama Wabup Topan Amrullah tiba di lapangan upacara pembukaan TMMD di Desa Lidung Keminci disambut anak sekolah dan tarian daerah

TMMD Ke-100 Lebih Prioritas Pada Kegiatan Non Fisik


MALINAU – Dalam rangkaian acara TMMD ke 100 WILTAS KODIM 0910/MLN yang diadakan ditiga titik salah satunya Desa Lidung Keminci Kecamatan Mentarang, selain kegiatan fisik, penyuluhan dan sosialisasi dianggap lebih penting karena menyasar langsung pada Sumber Daya Manusia (SDM).


“ Banyak kegiatan fisik seperti pembukaan jalan, membuat jembatan, pos kamling dan sebagainya. Namun dalam agenda penyuluhan dan sosialisasi menjadi fokus utama karena untuk peningkatan pengetahuan dan SDM masyarakat,” ungkapnya.

Dari kegiatan yang akan melibatkan sekitar 155 personil TNI khususnya yang ada di Lidung Keminci juga sudah ditempatkann dibeberapa titik lokasi seperti rumah warga dan aula yang dekat dengan lapangan sepak bola karena tempatnya luas.

Ditambahkan Kolonel Arh Syarif Hidayatullah, Kepala Informasi dan Pengolahan Data (Kainfolahta) Kodam VI Mulawarman. Bahwa, pelaksaan TMMD kali ini meski belum bisa menyentuh wilayah perbatasan karena anggaran dana, namun tetap dimaksimalkan untuk wilayah terpencil.

“ Memang sebetulnya sasaran utama kita adalah didaerah perbatasan, namun karena keterbatasan dana sehingga diputuskan diwilayah yang  sudah sesuai permintaan masyarakat. Dan ada 3 Desa yang menjadi prioritas utama antaranya Lidung Keminci, Kaliamok dan Belayan,” paparnya.


Dengan sasaran utama adalah pembuatan jalan, pos kamling, jembatan, semenisasi, draenase  dan yang  non fisik antaranya belanegara , sosialisasi narkoba dan yang menjadi lebih penting adalah sasaran non fisik yang langsung kepada SDM masyarakat.

“ Pada dasarya semua penting, baik fisik maupun yang non fisik. Setidaknya non fisik lebih menyentuh langsung. Namun dari kesemuanya adalah bagaimama TNI ini bisa bekerjasama bersama rakyat,” Pungkasnya. (wr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Add caption Netralitas TNI AD jangan diragukan, melanggar ditindak tegas! Kadispenad menegaskan bahwa dalam perhelatan P...